PRI Launching Padi Nusantara – Peneleh Research Institute

PRI Launching Padi Nusantara

Sejak akhir tahun 2022, Peneleh Jang Oetama telah menggagas Paradigma Nusantara dan telah disampaikan ke hampir seluruh penjuru Nusantara melalui Reklamasi Supremasi Nusantara (Resin). Hari ini (8/4/2023) Peneleh Jang Oetama secara resmi me-launching Pusat Studi Ilmu dan Pengetahuan Nusantara, selanjutnya disebut sebagai PADI Nusantara. Acara tersebut dihadiri langsung oleh ketua dewan pembina yayasan Peneleh Jang Oetama, ketua Yayasan Peneleh Jang Oetama, dan ketua Peneleh Research Institut serta Aktivis Peneleh dari berbagai jalur kaderisasi.

PADI Nusantara merupakan refleksi puncak kesadaran tentang pentingnya Nusantara. Hal tersebut disampaikan oleh Dr. Aji Dedi Mulawarman dalam sambutannya,
“PADI Nusantara sebagai refleksi kesadaran kita sebagai manusia Nusantara, manusia yang memiliki nilai kuat, tidak menjadi manusia karet,” ungkapnya.

PADI Nusantara diharapkan mampu menjadi wadah untuk penguatan nilai dan ilmu Nusantara, harapan tersebut diungkapkan oleh Ketua Yayasan Peneleh Jang Oetama, Dr. Ari Kamayanti.

“Kita harus memiliki komitmen untuk menguatkan Nusantara, jangan sampai kita orang Nusantara jauh dari nilai Nusantara, ” harapnya.

Hari ini, Studi Nusantara berjamur di Malaysia dan di Nusantara sendiri malah tidak banyak kita temui, tentu kita tidak ingin kejadian lampau terjadi, Malaysia mengambil kekayaan budaya orang Indonesia, imbuhnya dalam sambutan.

Pusat Studi Ilmu dan Pengetahuan Nusantara dilaunching langsung oleh Dr. Novrida dengan potong tumpeng dan buka puasa bersama.

Sebagai kegiatan perdana PADI Nusantara, dilaksanakan diskusi “Dakwah Sunan Kalijaga di Nusantara, dengan menghadirkan Ki. H. Joko Setiono”

You might like...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *