

Pada masa pandemi Covid-19 dengan protokol kesehatan yang ketat Peneleh Research Institute bersama Universitas Bumigora tetap mengadakan kegiatan Kuliah Tamu. Kuliah tamu tersebut mengangkat tema “Penelitian Kualitatif dari Paradigma Barat sampai Paradigma Nusantara”. Acara tersebut diadakan pada hari Sabtu tanggal 23 Oktober 2021 yang berlokasi di Aula Universitas Bumigora, Mataram, Nusa Tenggara Barat.
Kulah tamu tersebut menghadirkan pemateri Dr. Ari Kamayanti, SE., MM., MSA., Ak., CA. yang merupakan Peneliti Senior Peneleh Research Institute sekaligus Dosen Politeknik Negeri Malang.